Informasi pengaduan dapat di sampaikan pada tautan https://www.lapor.go.id

Untuk Pelayanan Online BPS Kota Malang dapat mengakses tautan https://pelayanan.bpskotamalang.id

Beranda

Produk - Berita Resmi Statistik

Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Malang Tahun 2021

Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Malang Tahun 2021

Indeks Pembangunan  Manusia (IPM) Kota Malang Tahun 2021Unduh Berita Resmi Statistik
Tanggal Rilis : 4 Desember 2021
Ukuran File : 1.96 MB

Abstraksi

Pembangunan manusia di Kota Malang terus mengalami kemajuan.
Pada tahun 2020 IPM Kota Malang mencapai 81,42 dan tahun 2021
mencapai 82,04 .S
elama periode 2020 hingga 2021 komponen pembentuk IPM juga mengalami peningkatan, dari segi kesehatan yang diukur dari Umur Harapan Hidup (UHH), penduduk Kota Malang memiliki UHH 73,36 tahun pada tahun 2021, atau meningkat 0,09 tahun dibanding tahun sebelumnya.
Sementara itu pada  aspek pendidikan, Harapan Lama Sekolah (HLS) penduduk Kota Malang tahun 2021 mencapai 15,75 tahun, yaitu meningkat 0,24 tahun terhadap tahun sebelumnya. Sementara untuk Rata-Rata Lama Sekolah(RLS) berada pada angka 10,41 yang juga mengalami peningkatan
sebesar 0,23 tahun dibanding tahun sebelumnya.  Pengeluaran per kapita yang disesuaikan (harga konstan 2012) mencapai Rp 16,66 juta, atau meningkat 70 ribu rupiah dibandingkan dengan tahun sebelumnya Kenaikan hampir seluruh komponen tersebut menyebabkan kenaikan IPM secara umum.


Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Malang (BPS-Statistics Malang Municipality)

Jl. Janti Barat No.47 Bandungrejosari Sukun Kota Malang 65148

Telp (0341) 801164

Mailbox : bps3573@bps.go.id

Informasi Pengaduan: https://www.lapor.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik